Cara Mudah Cek Hasil Pengumuman Seleksi Akademik PPG Berbasis Domisili Tahun 2022
Hal itu setelah Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud-ristek) telah merilis hasil seleksi administrasi Pendidikan Profesi Guru (PPG) 2022 pada Selasa (8/3/2022).
Melihat dari pengalaman pengumuman seleksi administrasi PPG 2022 beberapa bulan lalu kami dapat memberikan beberapa cara mudah yang dapat dilakukan untuk memastikan kita tidak ketinggalan Informasi terkait Pengumuman Hasil Seleksi Akademik PPG Berbasis Domisili di Tahun 2022.
Baca Juga : Info Terbaru Pengumuman Seleksi Akademik Pretes PPG Tahun 2022
PPG adalah pendidikan tinggi setelah program pendidikan sarjana yang mempersiapkan peserta didik menjadi guru.
Cara cek hasil seleksi PPG 2022
Berikut cara mengecek hasil seleksi PPG 2022.
° Buka halaman ppg.kemdikbud.go.id
° Pilih login SIMPKB
° Masukkan alamat email dan kata sandi peserta
° Klik "Masuk"
° Akan muncul hasil pengumuman pada masing-masing akun peserta
Peserta yang lulus
Sementara itu, peserta yang dinyatakan lulus hasil seleksi administrasi PPG 2022 diminta untuk melakukan pelengkapan data sebagai berikut:
° Pemutakhiran nomor telepon seluler (WhatsApp),
° Pas foto
° Tautan belajar.id pada profil SIMPKB masing-masing
Nantinya, seleksi akademik akan dilaksanakan secara online berbasis domisili.
Informasi lebih lanjut terkait program PPG dapat disimak lewat laman PPG Kemendikbud maupun akun SIMPKB maisng-masing.
Hingga Rabu (9/3/2022) siang, tercatat ada 391.530 guru yang dinyatakan lulu seleksi administrasi PPG 2022. Harapan terbaiknya adalah dari semua yang lulus administrasi dapat lulus seleksi akademiknya. Amin!
Peran dan Fungsi PPG
Bagi guru yang mengikuti PPG dan belum menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS), maka mereka akan berpeluang lebih besar untuk lolos dalam seleksi CPNS.
Menariknya, bagi guru PNS yang mengikuti program PPG bisa mendapatkan gelar baru dan sertifikasi.
Selain itu, guru yang mengikuti PPG juga bisa mendapatkan pelatihan dan bimbingan mengenai dunia belajar dan mengajar.
Baca Juga : Kebutuhan Formasi dan Bocoran Gaji Terbaru CPNS PPPK di Tahun 2022
Harapannya, dengan diikutinya PPG, maka guru-guru sudah membawa bekal pengalaman tambahan di mana akan lebih mudah lolos sertifikasi guru.
Demikian informasi penting yang dapat kami bagikan di kesempatan ini, jika ini sangat berguna dan bermanfaat silahkan bantu untuk membagikannya ke media sosial yang dimiliki. Semoga bermanfaat!.
Sumber : kompas.com