Cara Cek Nomor Kartu Smartfren
Berikut beberapa Cara Cek Nomor Kartu Smartfren di Tahun 2022
Admin Publisher
---
Jurnaliskompas.Com | Cara Cek Nomor Kartu Smartfren - Sebagai salah satu operator terkemuka, Smartfren adalah salah satu pilihan kartu seluler yang banyak diminati masyarakat. Dengan cakupan jaringan mobile broadband CDMA EV-DO, Smartfren banyak diminati karena harganya yang bersaing. Untuk itulah para pengguna banyak mencari cara cek nomor kartu Smartfren.
Nomor pada kartu Smartfren dapat dipakai untuk melakukan pengisian pulsa, kuota atau hal- hal lain seperti pendaftaran akun sosial media. Itulah pentingnya mengingat nomor yang Anda miliki. Namun, meski begitu tak jarang pengguna lupa nomor Smartfrennya sendiri, hingga kebingungan di saat- saat penting.
Namun jangan panik, jika Anda lupa menyimpan dan tak bisa mengingat, ada beberapa cara cek nomor kartu Smartfren. Smartfren sebagai penyedia layanan yang profesional telah mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan tersebut dengan menyediakan jalan bagi Anda untuk melakukan pengecekan nomor secara cepat.
Cara Cek Nomor Smartfren Melalui Aplikasi MySF
Cara pertama yang dapat Anda coba untuk mengetahui nomor Smartfen yang terpasang pada HP Anda adalah dengan menggunakan aplikasi MySF. Ini adalah aplikasi khusus untuk pengguna kartu Smartfren yang bisa diunduh secara gratis di Playstore. Selain dapat mengetahui nomor dengan cepat, melalui aplikasi ini Anda dapat menerima banyak fitur dan informasi terbaru dari Smartfren.
- Unduh aplikasinya melalui Playstore.
- Masuk ke aplikasi lalu lakukan verivikasi dengan kode SMS
- Masukan kode ke kolom yang tersedia, nomor akan muncul segera setelah tampilan default aplikasi terbuka.
Cara Cek Nomor Smartfren Melalui WhatsApp
Ini adalah cara yang bisa Anda coba jika Anda menggunakan nomor Smartfren Anda sebagai nomor WhatsApp. Caranya cukup gampang dan cepat, Anda tinggal membuka aplikasi WhatsApp yang biasa Anda gunakan lalu masuk ke menu Settings atau Pengaturan, kemudian klik profile yang memuat foto Anda. Dalam kolom bawah terdapat nomor Smartfren yang telah Anda daftarkan sebagai nomor WA. Lakukan screenshoot untuk berjaga-jaga jika suatu saat Anda membutuhkannya.
Cara Cek Nomor Smartfren Melalui SMS
Cara cek nomor Smartfen secara cepat berikutnya adalah melalui SMS. Seperti operator seluler lain, Smartfren menyediakan layanan SMS untuk memudahkan pengguna yang lupa nomor ponselnya. Caranya adalah :
Buka Aplikasi Perpesanan default di ponsel Anda
Ketik Info lalu kirim ke 995
Anda akan mendapat balasan otomatis yang berisi nomor Smartfren Anda.
Cara Cek Nomor Smartfren Melalui Fitur Dial-up atau USSD
Ini merupakan fitur standar yang dimiliki hampir semua operator seluler. Untuk melakukannya cukup ketik *123# lalu “panggil” pada aplikasi telepon default ponsel Anda. Pilih angka 8 untuk mengetahui detail informasi nomor telepon Anda.
Cara Cek Nomor Smartfren Melalui Layanan Operator
Jika ketiga cara cek nomor Smartfren diatas gagal karena satu dan lain hal, maka cara terakhir ini wajib Anda coba. Caranya adalah dengan meminta bantuan Customer Service dengan menghubungi nomor 888. Karena memang pilihan terakhir, cara ini cukup menyita waktu karena pihak Smartfren akan melakukan beberapa tahap verifikasi untuk melakukan pengecekan nomor Anda secara tepat.
Nah lima cara cek nomor Smartfren diatas bisa Anda coba satu per satu dari yang termudah. Untuk menghindari kelalaian serupa, usahakan untuk menyimpan nomor di ponsel yang telah dicadangkan melalui akun email. Jika mengalami hal-hal yang mencurigakan, segeralah untuk mendatangi Galeri Smartfren terdekat untuk mendapatkan bantuan tentang permasalahan Anda.
Sumber : www.kangkonter.com
Posting Komentar
Posting Komentar